Friday, September 11, 2015

Lotuschef Bermain-main – Karma & Jodoh!



Ditulis oleh Lotuschef – 13 February 2014
Diterjemahkan oleh Lotus Nino
Sumber: Lotuschef at Play – Karma & Affinity! 业与缘!


Baca juga: Ditakdirkan Bertemu



Raymond Tung PK: but its like SZ giving me a message : You can do wenshi, with your heavenly eye ........
Yesterday at 11:25am · Like
[Mahaguru sepertinya memberiku pesan: Kamu bisa melakukan wenshi (konsultasi pribadi) dengan Mata Langitmu…]

Raymond Tung When to start wenshi ? Hehe...
Yesterday at 11:25am · Like
[Jadi kapan mulai wenshi?]

Belinda Tan Raymond: we control our own fate n destiny.....no need wenshi hehe
Yesterday at 12:51pm · Like
[Kita yang mengendalikan nasib sendiri, tak perlu wenshi.]

Francesca Poon I still do not encourage wen-shi n might up the fees to S$500/20mins block!
16 hours ago · Edited · Like
[Tak menyarankan wenshi, biaya mungkin dinaikkan jadi S$500/20 menit!]

Francesca Poon do you noticed that VM & I are very like kids = lotus kids!
Yesterday at 1:00pm · Like
[Lihatlah VM dan aku benar-benar seperti anak-anak = bocah-bocah teratai!]

Raymond Tung 法师有菩提心,让更多的众生结缘。如果有20%的問事者能从中体会到,改变命运或消除业障,需要靠自己修行。再加上法师的指导,那会更好!
Fashi has Bodhicitta, allow more sentient being to establish Affinity Links. If only 20% of those that Wen-shi can deduce the benefit of Self Reliance in Cultivation, and re-write their destiny and cleanse their negative karma, plus Fashi directive guidance, that will be even better!
16 hours ago · Like
[Fashi punya Bodhicitta, mempermudah para insan membangun Jodoh Karma. Kalau saja 20% yang wenshi bisa mendapatkan manfaat untuk Bersadhana dengan Mandiri, memperbaiki nasib dan membersihkan karma buruk mereka, ditambah dengan bimbingan Fashi pasti akan jauh lebih baik!]

Francesca Poon Hi ray, you still don't understand Karma & Affinity! 
When Karma is more positive, Affinity with Buddha will surface and sentient beings will come seek help to learn Buddha Dharma. 

Wen-shi only for self enhancement but not willing to put in effort! 
Paying $ to me won't help them get cleanse at all! hahaha!
[Kamu masih belum paham Karma & Jodoh! Saat Karma positif lebih banyak, jodoh dengan Buddha akan muncul dengan sendirinya dan para insan akan mencari pertolongan untuk belajar Buddha Dharma.
Wenshi hanya untuk kebaikan diri sendiri tapi tak mau berusaha! Membayarku juga sama sekali tak akan membantu mereka menjadi bersih!]

---------

Raymond bertanya: Jadi kapan akan mulai wenshi?
Sudah berjalan dan biayanya SGD 300/20 menit.

Namun teman-temanku, sebelum kamu mengajukan pertanyaan, mohon renungkanlah apa yang hendak kamu katakan, dan jangan buang-buang waktu untuk bertanya hal-hal yang tak ada hubungannya atau tak penting. :)

Saudari sedharma Belinda dengan jelas menyatakan opininya kepada Raymond: Kita mengendalikan nasib kita sendiri, tak perlu wenshi.

Dan Raymond juga punya pendapat sendiri: Fashi punya Bodhicitta, mempermudah para insan membangun Jodoh Karma. Kalau saja 20% yang wenshi bisa mendapatkan manfaat untuk Bersadhana dengan Mandiri, memperbaiki nasib dan membersihkan karma buruk mereka, ditambah dengan bimbingan Fashi pasti akan jauh lebih baik!

Ia merasa bahwa lebih banyak orang perlu mengandalkan wenshi dan bimbinganku.

Kalau hal ini berada dalam konteks Dialog Zen, Raymond sudah pasti akan diusir begitu ia bertanya “Kapan akan mulai wenshi?”

Ia tak akan akan diberi kesempatan untuk menggali liang kuburnya lebih dalam lagi!

Di dalam Tantrayana, si praktisi Hanya Butuh Guru Akarnya saja!
Dan aku telah berjanji kepada Mahaguru bahwa aku tak akan menerima murid. Semua yang datang harus bersarana kepada Mahaguru, dan baru menjadi teman muridku!

Aku juga percaya pada Karma & Jodoh, serta menjalankan janji-janjiku kepada Mahaguru untuk melakukan yang terbaik bagi mereka yang beliau kirimkan kepadaku!

Jadi aku tak berkeliling mempromosikan apa yang mampu kulakukan!

Mahaguru memberitahuku lewat VM JX kalau aku bisa menggunakan Mata Langitku untuk keperluan Wenshi, karena aku tak tahu cara Membuka ataupun Menutupnya, jadi tak tahu cara menggunakannya saat melakukan penyembuhan pula!

Saat membantu orang-orang lewat konseling ataupun melakukan penyembuhan, Mahaguru selalu besertaku!


Aku punya sarira Sariputra yang kukenakan di leherku, dan Mahaguru berada di dalam hatiku.

Demikian pula Mahaguru menuliskan bahwa Atisha mengenakan sarira Gurunya, Serlingpa, dan pijaran roh Gurunya selalu menyertainya.
Yang Kelihatan maupun yang  Tak Terlihat, yang Berwujud maupun yang Tak Berwujud, semua hal yang mewakili arus dharma Guru Akar si sadhaka akan selalu menyertainya!

Itulah yang harus “diketahui” orang-orang!

Dan itulah yang juga dinamakan sebagai Guru Yoga!

Hahaha!



Baca juga: Artikel-artikel seputar Atisha

Kalau kamu membaca buku Mahaguru No.228, saat beliau adalah Atisha, ia di kemudian hari mengenakan sarira gurunya, Serlingpa, bersamanya terus.

Sarira adalah yang Berwujud. Sedangkan Arus Dharma adalah yang Tak Berwujud. Selamanya berdiam di dalam tubuh Atisha.

[page 172 - 阿底峡在后来,把金洲上师的舍利, 永远的戴在身上。
有形的(舍利)。无形的(法流)。永远在阿底峡身上安住。]

Teman-temanku sekalian yang terkasih, mohon lihatlah ke dalam batin sendiri dan temukan Guru Akarmu di sana. Kamu sungguh-sungguh tak perlu ber-wenshi denganku atau siapapun juga, meski orang-orang bilang mereka punya kesaktian untuk melihat kehidupanmu dalam 3 masa (lampau, sekarang, mendatang)  :)

Bersandar pada Sumber Luaran adalah Rintangan Besar bagi Dirimu sendiri, dan tentunya memperlambat kemajuan pelatihan dirimu!

Kalau tubuhmu merasa tak enak, carilah pengobatan medis!
Aku hanya memberikan bantuan dalam kasus-kasus darurat saja, tapi juga mendorong orang-orang yang kutolong untuk mencari bantuan yang relevan pula.


Salam semuanya.


Om Guru Lian Sheng Siddhi Hom
Lama Lotuschef

No comments:

Post a Comment