Tuesday, July 28, 2015

Kamu Tak Paham Maksudku, Lantas Aku Gila!



Ditulis oleh Lotuschef – 23 Juli 2015
Diterjemahkan oleh Lotus Nino
Sumber: You Don't Understand My Words, So I Am Crazy! 你听不懂我的话,那我是疯子!




Hahaha! Lihatlah Lotuschef dari dekat, apakah dia Gila?


Oktober 2009, Vajragarbha Seattle:

Fashi XR bilang kepadaku: Aku hendak bantu orang-orang membeli 菜包 (roti vegetarian) untuk dipersembahkan kepada para leluhur. Kamu mau beli juga untuk leluhurmu?

Aku menimpalinya: Tidak. Terima kasih. Aku akan memberikan persembahan lain. Lagipula leluhur tiap orang adalah leluhurku juga!

Hehe! Ia melotot marah sambil melontarkan kata-kata kalau aku gila!

~~~~~~~~

Singapura, 2010:

Aku mulai memimpin sadhana bersama di rumah ibadah setempat, sebagian besar adalah Empat Prayoga dalam Bahasa Inggris.

Aku menjelaskan visualisasi 4 Batin Yang Tak Terhingga (Apramana) dan cara melebur semua insan dan diri sendiri menjadi SATU!
Dari sana, kita tak punya lagi yang namanya musuh karma, orang tua, teman, … berbagai jenis Perbedaan lagi.

Seorang fashi bilang kalau aku salah dan gila!
Ia memberitahu para umat bahwa musuh karma kita jumlahnya tak terhingga. Satu kumpulan pergi, maka satu kumpulan lagi akan muncul!
Tak akan pernah selesai memohon maaf atau melimpahkan pahala kepada para musuh karma sendiri!

~~~~~~~~

Di Facebook:

Aku membaca sebuah tulisan teman murid yang percaya akan seseorang lain yang sangat “sakti” dan membayar uang dalam jumlah besar kepada orang tersebut untuk melakukan ritual yang disarankannya sebanyak 108 kali atau lebih!
Itu untuk membersihkan musuh karmanya atau “serangan” nasib sial yang menderanya saat itu!

Aku bilang:

Kita masing-masing perlu memohon maaf dengan tulus, lewat usaha sendiri, bukannya membayar orang lain untuk melakukannya.

Dan juga saat kita melimpahkan pahala, kita melimpahkannya untuk Semua Insan, bukannya untuk diri sendiri atau untuk musuh karma kita atau untuk seseorang tertentu!

~~~~~~~~

Hahaha! Selama bertahun-tahun, banyak orang yang menjulukiku Gila; omonganku tak masuk akal; menyesatkan; menghasut dan mengacaukan pasamuan Sangha; bergabung dengan kelompok-kelompok yang mencemarkan nama Mahaguru Lu; melawan otoritas; …..

TAPI SEKARANG?!
Kalau kamu benar-benar mendengarkan ajaran ataupun ceramah dharma Mahaguru Lu, ataupun membaca karya tulisnya,
Dan bila kamu bisa paham sekitar 50% saja dari apa yang beliau ajarkan,
KAMU pasti telah mengembangkan kebijaksanaan yang penting untuk melihat apakah Lotuschef benar-benar gila atau malah sebaliknya!

无我 Tidak mementingkan diri sendiri! Adalah kunci utama untuk mencapai Kebuddhaan!

2015-05-31《蓮生法王開示》學習無我捨身法:

如果你出家了,你的心還在顛倒妄想,你的心就會產生恐懼。
因為顛倒妄想不是得就是失啊!對不對?
只要你顛倒妄想就有得失啊!

你迷錢,你還拿著彩券讓師尊加持,光頭裡面還有拿著彩券讓師尊加持,不是得就是失啊!


真佛宗弟子也是蠻厲害的,真的,美國的大樂透,蓮花梭麥就拿了大樂透的第一特獎,大家知道的。
他不敢來西雅圖雷藏寺,也不敢來彩虹山莊,因為幾個上師都知道他,所以建廟需要錢的上師,全部都追著他,追到他不敢來。

台灣那一個比較聰明,台灣有一個得到三十億的,聽說是四個人得到,他是其中一個,也是真佛宗的弟子得到三十億台幣。

大家一聽到,連光頭都拿著彩券讓師尊加持,他希望他也能夠得到,光了頭啊!一根毛都沒有。
我告訴你喔!一毛都沒有啦!還想得失啊!不要去想了啦!


~~~~~~~~

SAAT kamu masih punya kepentingan ini dan itu;
SAAT kamu masih berpikir kamu butuh ini dan itu;
SAAT [KAMU] menyingkirkan orang-orang lain;
KAMU tak akan pernah paham apa itu “Tak Mementingkan Diri Sendiri” dan tak akan menemukan jalan menuju Kebuddhaan!

Hahaha!
Menurutmu aku gila?
Peduli amat apa yang kamu pikirkan!!!


Salam semuanya.


Om Guru Lian Sheng Siddhi Hom
Lama Lotuschef

No comments:

Post a Comment