Saturday, August 31, 2013

Dharma Tantra yang Menakjubkan [1]


Ditulis oleh Lotuschef – 17 Mei 2013
Diterjemahkan oleh Lotus Nino
Sumber: 殊胜密法 Amazing Tantra Dharma [1]


Artikel asli karya Buddha Hidup Lian-sheng, Lu Sheng Yan: 「妖魔」的密密密

Terjemahan artikel asli dalam Bahasa Inggris: The Demon’s Secret

Sadhana Sembilan Langkah Pernafasan Buddha:
  1. Sembilan Langkah Pernafasan Buddha adalah fondasi dari Tantrayana yang punya arti yang sangat penting.
  2. Memfokuskan semua pikiran pada pernafasan, lubang hidung kiri, lubang hidung kanan, kedua lubang hidung, pernafasan dilakukan dalam sembilan langkah.
  3. Menghirup karma putih yang baik, dan menghembuskan karma hitam yang buruk.
  4. Setelah melalui sembilan tahap pertukaran tersebut, praktisi akan mampu berfokus pada Tu Na [Tu: menghembuskan, Na: menghirup] dan menghentikan semua pikiran ataupun cara pikir yang jahat/buruk.
  5. Semua Energi Vital sepenuhnya terfokuskan menjadi Satu.
  6. Dan pada kenyataannya, Dengan Satu Pikiran, si praktisi mampu menghancurkan semua pikiran buruk lainnya.
  7. Ia kemudian mampu mencapai/memasuki meditasi yang tenang nan damai.
  8. Dan oleh karenanya membangun fondasi dasar dari Meditasi Zen.

---

Teman-teman sekalian yang terkasih,

Bukankah menakjubkan artikel Guru yang terbaru ini muncul bersamaan dengan saat para murid datang kepadaku untuk bertanya mengenai teknik-teknik kunci 9 Langkah Pernafasan?

Hahaha!

Itulah kunci-kunci pentingnya, dan bila kamu mampu melakukannya dengan baik dan bisa menjawab pertanyaanku, aku akan berbagi denganmu mengenai penggunaan teknik-teknik di atas dalam penyembuhan diri dan mengurangi tekanan hidup (de-stressing)!

Mau mencobanya? Ok? :)



Oh ya! Tapi jangan coba membohongiku ya! :) :) :)


Om Guru Lian Sheng Siddhi Hom
Lama Lotuschef

No comments:

Post a Comment