Sunday, February 16, 2014

Berjumpa dengan Arwah-arwah


Ditulis oleh Lotuschef – 12 Februari 2014
Diterjemahkan oleh Lotus Nino
Sumber: Encountering Spirits 遇见灵众


Gambar seperti di atas ini digantungkan di dinding hotel tempat kita tinggal.
Saat pertama kali melihatnya di atas meja di sebelah kanan area kepala di kasur, aku merasa ada yang seram.
Bukan menakutkan tapi cukup aneh saja! :)

Malam harinya atau lebih tepatnya jam 3 pagi saat aku sedang menggunggah artikel-artikel ke dalam blog, ada suara kecipak air di dalam kamar mandi. Suaranya berhenti lalu mulai terdengar lagi.
Terjadi dua kali dan lalu aku mematikan laptopku untuk bersiap-siap tidur, kuberitahu mereka untuk berhenti karena aku mau tidur, jadi tolong jangan membuat kebisingan lagi!

Hahaha! Bisingnya berhenti dan aku tidur nyenyak sampai kira-kira jam 8 pagi. Aku tidur sekitar 4 jam. :)

Keesokan paginya saat makan pagi, YS memberitahuku bahwa dia juga merasakan ada seseorang yang ingin mengganggunya dan dia segera menjapa mantra Guru. Dia tak lagi diganggu.

Aku ingat pernah menuliskan artikel bahwa punya hewan peliharaan akan menarik “arwah-arwah binatang”!
Begitu juga halnya dengan patung-patung kecil berbentuk binatang juga akan menariknya!
Patung-patung Dewata bila dibiarkan begitu saja untuk jangka waktu yang lama juga akan menjadi tempat bernaung segala jenis arwah yang butuh tempat tinggal!

Aku senang karena YS, seorang teman murid yang baru, juga belajar untuk menggunakan mantra Guru saat dibutuhkan! :)

Sebagian besar kamar di hotel ini memasang kepala-kepala seekor binatang atau lainnya.
Kalau kamu takut, maka pastikan jangan tinggal di tempat yang seperti ini!


Salam semuanya.


Om Guru Lian Sheng Siddhi Hom
Lama Lotuschef



Related Posts:

No comments:

Post a Comment