Friday, March 28, 2014

Penyeberangan Bardo untuk Musuh Karma Diri Sendiri [2]


Ditulis oleh Lotuschef – 28 Maret 2014
Diterjemahkan oleh Lotus Nino
Sumber: Bardo Deliverance for One's Own Karmic Negatives 超度本身的怨亲债主 [2]

Baca juga: Penyeberangan Bardo untuk Musuh Karma Diri Sendiri [1]

Paket Pelimpahan Pahala Khusus untuk para Musuh Karma
Dan berikut adalah 7 paket penyeberangan bardo untuk sesi ini.
Dua pak untuk para korban MH370 beserta dengan semua musuh karma mereka dari kehidupan ini dan semua masa lampau.


[--- Belinda Tan: Hah??? Penyeberangan Bardo untuk para musuh karma kita???
Baru pertama kali mendengar ada yang beginian heehee...
Bukankah paling baik adalah bersadhana dan memohon maaf dari mereka...
Terima kasih atas panduanmu yang berharga selama ini. ---]


[--- Francesca Poon: Ya. Memang tanggung jawab diri sendiri untuk memohon maaf dengan tulus.

Banyak orang yang setiap minggunya mendaftar untuk penyeberangan bardo bagi musuh karma mereka di saat upacara dharma yang dipimpin Guru di Seattle dan Taiwan atau berbagai negara lain, selama 30 hingga 40 tahun ini; begitu juga yang mendaftar di rumah ibadah setempat daerah mereka.

Anehnya tak ada seorangpun yang menjelaskan kepada mereka bahwa “MEMBAYAR $$$ belum tentu berhasil!!!”
Hahaha! ---]


[ Kamu lihatkah berbagai vihara atau rumah ibadah yang menjual begitu banyak pak berisi Teratai beserta Fu/Titah untuk Penyeberangan Bardo?
 

Kalau kamu telah mendaftar selama bertahun-tahun, mohon direnungkan apakah kehidupanmu menjadi lebih baik?
 

Apakah ada orang di tempatmu mendaftar Penyeberangan Bardo untuk leluhur atau musuh karmamu pernah memberitahumu bahwa kamu harus memohon maaf dengan tulus dan tak mengulang menciptakan Karma Buruk yang merugikan para insan? ]


[--- LL kepada LB:

Hahaha! Sebenarnya Penyeberangan Bardo untuk musuh karma seseorang tak bisa dipatok dengan tarif sebesar harga itu.
Mereka yang bersadhana dan sungguh-sungguh ingin memohon maaf dan tak berbuat jahat kepada orang lain, maka Penyeberangan Bardo untuk Musuh Karma akan mampu menolongnya.
Tapi mereka yang kurang tulus, hal ini sama seperti membuang uang saja.
Sama halnya pula dengan mereka yang selalu berpikir untuk mencari jalan pendek, ini tak akan efektif.


Aku menulis artikel dengan topik ini supaya aku tak diganggu oleh mereka yang memohon Penyeberangan Bardo untuk Musuh Karma tapi hanya mau membayar sedikit dan tak tulus pula.

$$$ (uang)? Aku tak sebegitunya bernafsu!
He he! ---]

---

Teman-temanku sekalian yang terkasih, kamu mungkin saja bilang bahwa aku malas untuk melakukan Penyeberangan Bardo untuk permohonan individual.
Tapi aku tak terganggu dengan hal itu.

Namun untuk beberapa kasus seseperti MH370, atau Petugas Keamanan yang kehilangan nyawa saat bertugas, atau korban-korban pembunuhan, maka Pure Karma akan membantu mereka lewat layanan Penyeberangan Bardo, selama kita punya sarana untuk melakukannya, atau kita juga bisa membuka sponsor.

Oh mungkin saja kamu bilang kalau aku hanya mencari $$$ berhubung Pure Karma memasang tarif layanan yang tinggi.
Bicara secara relatif, tarif yang dipasang Pure Karma masih masuk akal bila kamu bandingkan dengan tarif yang dipasang oleh beberapa praktisi lain.
Mereka ini memasang tarif normal sebesar $20.000 untuk paket layanan 3 malam.
Dan bila mereka cukup pandai untuk menakut-nakuti beberapa anggota keluarga yang ingin mendaftar, maka mereka bisa meningkatkan harga untuk Paket Tambahan pula!

Pada kenyataannya, Para Musuh Karma arwah bardo yang bersangkutanlah yang akan mencegah arwah tersebut supaya tak memasuki Alam Surga, apa lagi Tanah Suci!!!

Hahaha!
Maka jadilah orang yang mampu mengamati dengan tajam!

Aku masih ingat kedatanganku pertama kali ke sebuah Memorial Garden,
Para arwah dengan tablet dan ruang-ruang kecil di sana ternyata hanya gentayangan di sekitar lokasi.
Jelas sekali mereka tak mendapatkan janji penyeberangan ke “Lantai Atas” atau Tanah Suci!

Sekedar kamu tahu, bila leluhur kita tidak bisa hidup di “sana” dengan nyaman, mereka akan terus kembali kepada kita untuk meminta sumber daya atau bekal.

Kini, bagaimana dengan dirimu sendiri saat harus sudah meninggalkan alam ini?

Bagaimana caranya menyelamatkan dirimu sendiri?

Beramal dan Bersadhanalah juga!


Om Guru Lian Sheng Siddhi Hom
Lama Lotuschef

Disunting dari Jurnal Lotuschef

Related Posts:


No comments:

Post a Comment