Sunday, December 29, 2013

Tingkat Energi Tiap-tiap Individu


Ditulis oleh Lotuschef – 19 Desember 2013
Diterjemahkan oleh Lotus Nino
Sumber: Lotuschef on Energy Levels of Individuals



Sekarang sedang bicara apa? :)

Menurut Guru, bersadhana berada dalam hal apapun yang kita lakukan.

Buddha Dharma sendiri merupakan berbagai macam metode untuk menyelesaikan segala aktivitas dengan “BAIK”.


Ia memberikan manfaat dan kebahagiaan bagi semuanya, serta menyediakan berbagai jalan untuk memelihara kebahagiaan dengan semua insan pula.

Saat kamu Bahagia, bukankah kamu juga Sehat secara fisik juga?

Kebijaksanaan untuk Mengamati adalah faktor utamanya di sini.

Pertama, mulailah dengan mengamati dirimu sendiri. Amatilah pikiran dan cara berpikirmu serta semua tindakan yang mengikuti pikiran-pikiranmu tersebut.
Lalu lihatlah dirimu di depan kaca, dan mulailah pula mengamati orang-orang lain.

Kalau kamu tak menyukai suatu hal yang orang lain lakukan padamu atau pada lainnya, ingat-ingatlah perasaan tersebut beserta dengan ekspresi muka mereka yang mengganggu atau “menakutkan”-mu dan orang-orang lainnya.

Hahaha! Ini berarti kamu perlahan-lahan membangun “basis data” untuk acuan di masa mendatang!


Baru-baru ini sempat berhadapan dengan beberapa orang yang menarik.

1. AA, seorang murid yang mencoba menggiringku untuk melihat lokasi bisnisnya. Ia mulai bercerita bahwa ia perlu menghabiskan (menjual) stok-stok barangnya. Kuberitahu dia untuk meminta bantuan dari para Dewa Bumi, tapi bantu mereka dulu untuk berlindung (bersarana) pada Guru.

AA bilang sudah melakukannya dan beberapa Vajra Acharya juga sudah memberikan saran kepadanya pula.

Namun coba pikirkan :) Bila para Vajra Acharya sudah memberikan saran kepadanya, kenapa masih bertanya kepadaku?

Ingatkah bahwa Guru mengatakan kalau TAK SEORANGPUN dari murid-murid beliau yang memintanya untuk diajari Geomansi (fengshui), tapi banyak dari mereka yang pergi berkeliling sambil mengaku mereka adalah Ahlinya dalam bidang ini.
Saat Guru bertanya kepada mereka-mereka tersebut, jawabannya adalah para leluhur mereka yang menurunkan ajaran tersebut!!!

Guru juga mengatakan bahwa banyak Vajra Acharya yang duduk di sebelah-sebelah beliau belum mampu beryoga dengan-Nya – karena tanpa keberhasilan dalam Guru Yoga, semua yang mereka lakukan dan klaim mampu lakukan hanyalah omong kosong belaka! :)



2. BB bau badannya sangat menyengat dan cepat menyebar saat dia hadir.
Gaya berjalannya tak stabil dan kaki yang menopang badannya saat berdiri terus-menerus bergantian dari kanan dan kiri.
Auranya: anjing atau serigala.


3. CC punya aura yang sangat berhamburan. Para musuh karmanya seperti sudah beberapa lama merasuk ke dalam raut mukanya.
CC ini melakukan Peramalan dan Penyembuhan untuk orang-orang.
Tapi menyedihkan sekali karena tingkat energinya rendah dan tak bisa memancarkan Energi Baik untuk meramal. Jadi iapun tak mampu melakukan penyembuhan sama sekali. Semua yang dilakukannya tak efektif.

Anehnya, ia tetap yakin bahwa ia mampu Meramal dan Menyembuhkan.
Sesungguhnya hal ini makin membuatnya tambah kacau, karena ia secara tak langsung Berbohong pada orang lain mengenai apa yang ia lihat beserta dengan tindakan-tindakan lanjutannya yang ia lakukan untuk menyelesaikan masalah-masalah orang.
Inilah contoh yang menciptakan karma negatif bagi dirinya sendiri.


4. DD bermeditasi secara teratur. Ia nampak cerah dan memancarkan kebahagiaan saat ia bertemu dengannya.


5. EE memancarkan kehangatan saat kamu bertemu dengannya. Ia memang otoriter namun tak menampakkan sifat agresif. Ia pun selalu tersenyum.


Teman-temanku sekalian,
Aura yang bagus dan bersinar = Bahagia dan Sehat :)

Guru telah mengajarkan kepada kita kuncinya yang paling penting: Pengaturan Qi (Prana) beserta pelatihannya!


Solusimu untuk memperbaiki Tingkat Energi adalah berlatih seperti yang Guru ajarkan, dan juga belajar Qi-gong dari para guru yang terakreditasi.

Bila kamu benar-benar berkomitmen untuk menolong dirimu sendiri, kamu juga boleh datang bergabung dalam acara-acara yang diadakan Pure Karma.
Kita selalu memulai tiap sesi dengan latihan Qi-gong sekitar setengah jam. :)


Salam semuanya.


Om Guru Lian Sheng Siddhi Hom
Lama Lotuschef



Related Posts:
 


No comments:

Post a Comment