Ditulis oleh Lotuschef – 11 Agustus 2018
Diterjemahkan oleh Lotus Nino
Sumber: 佛弟子?Buddha's Disciples? [2]
Email ~ Dari CY:
[--- Sy mau daftar yg ancestor offering.
Trus kalo utk penyakit diri sendiri bagusnya apa ya? ---]
Email di atas datang dari seseorang yang sudah bertahun-tahun tak ada kabarnya!
Jadi?
Mari bahas sejenak perihal “Wenshi” atau konsultasi masalah pribadi!
Kawan-kawan murid, bila kamu datang untuk “Wenshi”:
Pertama-tama, beritahukan sudah berapa tahun kamu bersarana kepada Mahaguru Lu?
Kemudian beritahukan apa yang kamu latih setiap harinya?
Semua KEBENARAN terpapar di wajahmu!
PERTAMA, mengapa kamu perlu “Wenshi”?
Berpikir untuk mendapatkan Bantuan dari Langit untuk kehidupan pribadimu!
Hahaha! Mengapa kamu pikir kamu butuh Bantuan dari Langit!
Mengutip dari artikel 佛弟子? Murid-murid Buddha?:
[--- 世尊的弟子学的主要是世尊讲的~
Murid-murid Sang Junjungan Dunia melatih ajaran utama-NYA ~
自主生死 Mengendalikan hidup dan mati diri sendiri
离苦得乐 Meninggalkan penderitaan untuk memperoleh kebahagiaan
众生平等。Semua mahluk adalah Setara.
如何[做到]?Lalu bagaimana cara [Mencapainya]?
一个证悟的[老师],四无量心,八正道 ~无我,无执,无所谓,无畏惧,。。。
Dengan seorang [Guru] yang Tercerahkan, Empat Batin Yang Tak Terhingga, Jalan Mulia Berunsur Delapan ~ tiada ego, tidak terpaku, tidak melekat, tiada ketakutan, … ---]
~~~~~~~~~~~~~~~~~
Suatu saat seorang murid wanita di Seattle mendatangi vihara, konon dengan waktu dan tenaganya ia hendak menjadi relawan.
TAPI, ia memakan hidangan di vihara, keluarganya juga datang untuk makan malam setiap harinya, dan ia mencuri mi instan dan makanan-makanan kering dari lemari dan laci di ruang makan, sambil memilah-milah barang yang ia dan keluarganya sukai!
Memberitahumu sebuah Kebenaran, semuanya ini tertulis sangat jelas di WAJAHNYA!
Jadi apa tanggapan Mahaguru Lu perihal murid-murid bandel yang tak mampu mendengar dan memahami ajarannya, sehingga mereka merasa perlu “Wenshi”, dan mencuri barang-barang dari vihara karena merasa itu adalah hak mereka?
Atau mereka yang diberikan gelar lalu mencoba mendikte orang-orang lain dan berharap mereka menyerahkan uang mereka?
Hahaha!
Bila kamu bersadhana secara teratur dan sungguh-sungguh, DITAMBAH paham sepenuhnya akan setiap langkah yang kamu jalani di dalam Sadhana, KAMU akan mampu melihat apa yang salah dengan Dirimu Sendiri dan juga dengan orang-orang lain HANYA DENGAN MELIHAT SEKILAS!
Ya, Mahaguru Lu bilang kamu hanya perlu Membuka Nadi Tengah-mu dan mengumpulkan energi Cahaya sampai cukup sehingga kamu bisa memproyeksikan CAHAYA ke wajah orang-orang untuk membaca mereka!
Semua murid bisa mengakses online berbagai ajaran Mahaguru Lu 24/7, dan kini dengan Prajnagarbha yang sudah berjalan, ada kemudahan untuk mencari versi terjemahannya juga!
Mau pakai alasan apa lagi untuk bisa “Wenshi”?
Apa yang bisa kamu baca dari tulisan CY di atas?
Dengan menggunakan pengetahuan dari ajaran Mahaguru Lu, cara apa yang bisa kamu rekomendasikan untuk CY?
Oh! Mahaguru Lu sering memberikan jawabannya di dalam ceramahnya!
DAN itu SANGAT SEDERHANA pula!
Kamu mendengarkan Mahaguru Lu atau tidak?
Salam Metta,
Om Guru Lian Sheng Siddhi Hom
Lama Lotuschef
No comments:
Post a Comment